Maria sunarto's Blog

Just another WordPress.com weblog


Leave a comment

Sifat buruk Shah Rukh Khan


Shah Rukh Harus Belajar Mengontrol Amarah

Sifat pemarah Shah Rukh sudah sangat dikenal orang dan banyak pula orang-orang industri hiburan yang takut pada sifatnya itu. Jika anda tidak percaya tanya saja kepada Roshan Abbas.

Antaranews.com,celebrity_news – Kamis, 26 Mei 2011

Shah Rukh Khan

Sifat pemarah Shah Rukh sudah sangat dikenal orang dan banyak pula orang-orang industri hiburan yang takut pada sifatnya itu. Jika anda tidak percaya tanya saja kepada Roshan Abbas.

Roshan, yang membuat debutnya sebagai sutradara dengan film "Always Kabhi Kabhi" mengatakan kalau dia telah melihat kemarahan SRK dan berharap agar aktor besar Bollywood itu dapat mengurangi sifat pemarahnya itu.

"Shah Rukh Khan adalah nama yang besar di industri dan pribadi yang sangat pintar. Namun aku rasa dia harus belajar untuk mengontrol kemarahannya. Timku dan aku tidak pernah menjadi sasaran kemarahannya tapi aku pernah melihat dia kehilangan kesabarannya secara tiba-tiba yang menimbulkan perasaan takut kepada SRK. Aku rasa seorang yang memiliki kesempurnaan dan kepribadian sepertinya seharusnya menghindari ledakan kemarahan seperti itu," kata Roshan Abbas.

Shah Rukh Khan. Foto: D. Venturelli/ WireImage

Sifat buruk Shah Rukh Khan

Para pekerja industri film India sudah lama mengeluh tentang satu sifat buruk aktor ini. Apa itu?

Link terkait


Leave a comment

Burung Betina Nambur Paling Matre & Suka Harta


Posted: 29 May 2011

Bowerbird atau burung Namdur jantan, seperti layaknya sebagian kaum pejantan dari spesies lain, mencari perhatian calon pasangan betinanya dengan memamerkan kekayaan.

Sebagai contoh, ia bisa mengumpulkan sampai 5 ribu buah batur, tulang, kerang, hingga berbagai benda buatan manusia untuk membangun sarang di mana ia akan menunggu betina yang tertarik. Dan seperti sebagian pejantan umumnya, Namdur jantan juga menyombongkan apa yang mereka punyai.

Selain itu, Namdur jantan juga harus pandai merayu dengan beratraksi di depan si betina dengan menyanyi dan memamerkan kebolehan lainnya. Namdur betina kemudian akan memilih pejantan yang paling “kaya” yang memiliki sarang paling bagus serta menarik dan yang berbakatlah yang berhak mengawininya.
Ternyata, tidak itu saja. John Endler, ekolog asal Deakin University, Australia melaporkan, burung Namdur jantan juga menggunakan perhiasan-perhiasan yang mereka kumpulkan untuk membuat ilusi optik.

Seperti dikutip dari Discovermagazine, 25 Desember 2010, burung Namdur jantan akan mengatur pernak-pernik mereka dari ukuran yang terbesar hingga terkecil. Mereka menyusunnya sedemikian rupa hingga membentuk jalan yang menuju ke sarang mereka.

Penyusunan pernak-pernik itu membuat sarang mereka seolah-olah terlihat lebih kecil, sedangkan para pejantan tampak gagah bagi para betina yang melihat ke arah sarang itu.
“Menggunakan trik ini, yang disebut dengan forced perspective, pejantan dapat merayu para betina yang melintas dengan postur tubuh mereka yang seolah-olah tinggi besar,” ucap Endler.

Saat objek yang sudah disusun Namdur jantan diacak, mereka kemudian segera mengembalikan susunannya ke posisi yang benar, sesuai dengan yang sudah mereka buat sebelumnya. Pasalnya, bila tidak menarik, Namdur betina akan begitu saja meninggalkan sarang pejantan yang malang itu.

source: http://www.apakabardunia.com/post/tahukah-kamu/namdur-betina-burung-paling-materialistis


Leave a comment

Khasiat dan Manfaat Bunga Tanjung


Posted: 29 May 2011

Nama Umum : Tanjung
Nama Ilmiah : Mimusops elengi
Familia : Sapotaceae
Nama lain : tanjong (Bug., Mak.), tanju (Bim.), angkatan, wilaja (Bal.), keupula cangè (Aceh), dan kahekis, karikis, kariskis, rekes
Morfologi Tumbuhan :
Pohon tanjung berupa Arbor dengan ketinggian 5 – 10 meter, mirip dengan keluarga buah Sawo, daunnya berwarna hijau tua dan mengkilat, ditengarai tanjung berasal India, Sri Lanka dan Burma. Telah masuk ke Nusantara semenjak berabad-abad yang silam, dari semenanjung Malaya dan sekaang tersebar di asia tenggara.Pohon tanjung berbunga harum semerbak dan bertajuk rindang, biasa ditanam di taman-taman dan sisi jalan.
Bunga tanjung sangat terkenal karena baunya harum, dan sering dipakai oleh gadis-gadis melayu/disunting pada rambutnya.
Buahna berwarna hijau kalau masih muda, kalau sudah masak berwarna kuning kemerahan, bisa dimakan dengan rasa manis agak sepat.
Manfaat bunga dan buah Tanjung
Bunganya yang wangi mudah rontok dan dikumpulkan di pagi hari untuk mengharumkan pakaian, ruangan atau untuk hiasan. Bunga ini, dan aneka bagian tumbuhan lainnya, juga memiliki khasiat obat.
Buahnya berwarna hijau kalau masih muda, kalau sudah masak berwarna kuning kemerahan, bisa dimakan dengan rasa manis agak sepat.
Air rebusan kulit batang digunakan sebagai obat penguat dan obat demam. Rebusan kulit batang beserta bunganya digunakan untuk mengatasi murus yang disertai demam.
Daun segar yang digerus halus digunakan sebagai tapal obat sakit kepala; daun yang dirajang sebagaimana tembakau, dicampur sedikit serutan kayu secang dan dilinting dengan daun pisang, digunakan sebagai rokok untuk mengobati sariawan mulut.

Gambar : Bunga Tanjung
Bagian yang digunakan ialah Kulit batang, daun dan bunga.
Sakit gigi dan menghilangkan nafas berbau; Kulit batang pohon direbus bersama air dan dibuat kumur selama empat hari
Merawat luka; .Air rebusan kulit batang pohon digunakan untuk mencuci luka.
Mewangikan rambut; Bunga tanjung direndam ke dalam minyak kelapa dan dilumurkan ke rambut.
Pengharum ruangan ;Letakkan segenggam bunga tanjung didalam ruangan

Aroma terapi ; Ambil segenggam bunga tanjung lalu di rebus dengan 4 ltr air hingga mendidih campur dengan air dingin hingga suam suam kuku, lalu mandilah maka tubuh anda akan wangi dan membuat pikiran terasa nyaman
Sumber
http://tanjungsaribali.wordpress.com